Rejang Lebong-Kepolisian Sektor Selupu Rejang, Rabu (5/2/2025) melakukan kegiatan sosial dan penyuluhan Kamtibmas yang dipimpin Kapolsek Selupu Rejang, IPTU Ibnu Sinah A, berjalan dengan lancar dan penuh makna. Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat serta berbagi kebahagiaan melalui pembagian takjil kepada pengguna jalan yang sedang dalam perjalanan untuk berbuka puasa.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menyampaikan beberapa pesan penting terkait dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Salah satunya adalah pentingnya masyarakat untuk selalu berhati-hati saat berkendara. Mengingat banyaknya kendaraan yang berlalu lalang, beliau menekankan agar setiap pengendara mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Selain itu, Kapolsek juga mengingatkan agar masyarakat yang berada di jalan selama waktu berbuka puasa untuk berhati-hati dan tidak terburu-buru. Dalam suasana bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kegiatan pembagian takjil bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.

“Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat tidak hanya lebih memperhatikan keselamatan di jalan raya, tetapi juga semakin merasakan kedamaian dan ketentraman selama menjalankan ibadah puasa,” ujar, Iptu Ibnu.

Secara umum, situasi di wilayah Selupu Rejang tetap aman dan kondusif, berkat kerjasama antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan.(007)