REJANG LEBONG– Tiga warga Desa Pal VII, Kecamatan Bermani Ulu Raya, Kabupaten Rejang Lebong yang sebelumnya dilaporkan hilang saat mencari ikan di Hutan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) Resort Rejang Lebong, berhasil ditemukan dalam keadaan selamat oleh tim gabungan pada Senin (5/5) sekitar pukul 14.00 WIB.

Ketiganya, yakni Yoyon Junaidi (49), Tantawi (52), dan Hadial Hermanto (52), ditemukan dalam kondisi kelelahan namun sehat saat sedang beristirahat di sebuah pondok. Proses evakuasi memakan waktu sekitar empat jam perjalanan kaki dari lokasi penemuan menuju Desa Pal VII.

Sekira pukul 21.30 WIB, mereka tiba di desa dan langsung dilakukan konferensi pers serta pemeriksaan kesehatan dan kronologis oleh pihak Polsek Bermani Ulu.

Sebelumnya, pada pukul 22.45 WIB, dilaksanakan apel konsolidasi tim gabungan di Kantor Desa Pal VII. Kegiatan ini dipimpin oleh Danyon A Sat Brimobda Curup, Kompol Thomson Sirait, dan dihadiri berbagai unsur terkait, termasuk BPBD, Basarnas, Polhut TNKS, Dinas Sosial, dan masyarakat setempat.

Diketahui, ketiga korban terakhir kali berangkat pada Rabu (23/4) pukul 12.00 WIB untuk mencari ikan di Sungai Napal Melitang di wilayah TNKS. Mereka membawa perbekalan secukupnya dan biasanya pulang dalam kurun waktu satu minggu atau lebih. Namun, karena melebihi waktu yang biasa, pihak keluarga menyatakan mereka hilang.

Seluruh proses pencarian dan evakuasi berjalan lancar. Saat ini, ketiganya menjalani pemeriksaan kesehatan lanjutan guna memastikan kondisi mereka stabil setelah beberapa hari berada di hutan.

Pewarta: Ismail 

Editor: Hasan